Berita TerbaruJawa TimurPemerintahPeristiwa

BPBD Sampang Turun Langsung Himbau Warga di Jl. Pemuda Kajuk Antisipasi Banjir Sampang

93
×

BPBD Sampang Turun Langsung Himbau Warga di Jl. Pemuda Kajuk Antisipasi Banjir Sampang

Sebarkan artikel ini

Hariannews.id, Sampang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sampang bergerak cepat memberikan himbauan kepada warga di Jalan Pemuda Kajuk yang berpotensi terdampak banjir. Langkah ini diambil menyusul prediksi curah hujan tinggi yang dapat menyebabkan luapan air di wilayah tersebut.

Tim BPBD turun langsung ke lokasi untuk memastikan warga siap menghadapi kemungkinan bencana. Menggunakan mobil dinas yang dilengkapi pengeras suara, tim BPBD berkeliling di sepanjang Jalan Pemuda Kajuk untuk menyampaikan pesan penting.

Dalam himbauannya, BPBD mengimbau warga agar segera mengamankan barang-barang berharga seperti dokumen penting, peralatan elektronik, dan harta benda lainnya yang rentan rusak akibat banjir. Warga juga diminta untuk tetap waspada terhadap perubahan kondisi cuaca.

Kepala Pelaksana BPBD Sampang, Candra Ramadhani Amin menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk meminimalisir kerugian akibat banjir. “Kami ingin memastikan warga siap dan tidak panik. Barang berharga harus diamankan ke tempat yang lebih tinggi atau aman,” Ujarnya.

Ia juga mengingatkan pentingnya kerja sama warga dalam menjaga kebersihan saluran air agar tidak memperparah risiko banjir.

Warga setempat menyambut baik kehadiran tim BPBD yang turun langsung ke lapangan. Salah seorang warga, mengaku merasa lebih tenang setelah mendapat informasi dan arahan dari petugas. “Kami jadi tahu apa yang harus dilakukan. Terima kasih kepada BPBD yang peduli dengan kami,” ungkapnya.

Himbauan ini membuat warga lebih sigap mempersiapkan diri menghadapi potensi banjir. Tindakan cepat dan tanggap dari BPBD Sampang mendapat apresiasi tinggi dari masyarakat. Banyak warga yang salut dengan kesigapan petugas yang tidak hanya memberikan himbauan “Jarang-jarang ada petugas yang turun langsung seperti ini. Kami sangat menghargai,” kata Rohman.

BPBD Sampang berjanji akan terus memantau perkembangan situasi di Jalan Pemuda Kajuk dan wilayah lain yang rawan banjir. Petugas juga siap memberikan bantuan evakuasi jika diperlukan. Dengan kerja sama antara BPBD dan masyarakat, diharapkan dampak banjir dapat diminimalisir, dan warga dapat lebih siap menghadapi musim hujan yang sedang berlangsung.

Tinggalkan Balasan