Polairud Ingatkan Cuaca Buruk

BanyuwangiLENSACYBER.ID – Dalam rangka meningkatkan keamanan, antisipasi terjadinya laka laut yang dapat memakan korban jiwa akibat cuaca buruk yang datang secara tiba-tiba dan meningkatkan kenyamanan kawasan tempat dermaga pelabuhan Muncar.

Dalam melaksanakan giat patroli dan sambang, Satpolairud Polresta Banyuwangi melaksanakan binmas dan binluh kepada nelayan yang sedang berada di sekitar kawasan dermaga dengan cara memberikan himbauan kepada warga pesisir, nelayan, saudagar ikan dan pengunjung yang membawa anak kecil untuk selalu diawasi/diperhatikan supaya tidak lari-lari, keluar dari area aman yang telah terpasang zona aman untuk bermain dengan memperhatikan rambu-rambu yang terpasang.

Bacaan Lainnya

Patroli dan pengawasan yang dilakukan pada Sabtu, (17/6/2023) sekitar pukul 07.30 WIB. Adapun kegiatan patroli yang dilaksanakan guna menciptakan cipta kondisi pelabuhan muncar dengan sasaran utama nelayan, warga pesisir dan saudagar ikan dengan cara memberikan himbauan untuk selalu melakukan pemeriksaan mesin secara berkala, memperhatikan cuaca pada saat akan melaut dan menjaga keselamatan dengan menyediakan alat keselamatan pendukung diatas perahu.

Kasat Polairud Polresta Banyuwangi Kompol Masyhur Ade, S.I.K, M.H. melalui kanit Pospol unit Muncar Aiptu Bambang Supriyanto menjelaskan “kegiatan patroli dan sambang yang dilaksanakan dengan melakukan pengawasan dan memberikan bimbingan secara langsung kepada nelayan dengan cara pre-emtif tentang pentingnya memperhatikan situasi cuaca dengan memantau perkembangan cuaca melalui website ataupun berkomunikasi dengan pihak Satpolairud yang berada di area kawasan pospol unit muncar.

“Adapun patroli dan sambang dilakukan di area tempat dermaga Muncar yang berada di Dusun Sampangan, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi dalam rangka untuk melakukan pengawasan, pemantauan dan menghimbau kepada pengelola untuk selalu melaksanakan patroli keliling untuk menciptakan situasi kawasan yang aman dan kondusif, ” Pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan