TNI / POLRI

Kapolsek Sekaran Gencarkan Sosialisasi Kamtibmas Jelang Pemilu 2024

670
×

Kapolsek Sekaran Gencarkan Sosialisasi Kamtibmas Jelang Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini

Lamongan.hariannews.id
Sosialisasi kamtibmas jelang Pemilu yang semakin dekat ini terus digencarkan Polsek Sekaran melalui Jumat Curhat agar saat kampanye sampai pelaksanaan nanti bisa berjalan secara kondusif.

Pelaksanaan Jumat Curhat pada tanggal 02 Februari 2024 pukul 08.00 wib sampai dengan selesai bertempat di Pendopo Kecamatan Sekaran Kabupaten Lamongan guna memberi Bimbingan serta arahan pada Warga dan tomas terkait dengan situasi Kamtibmas menjelang Pemilu tahun 2024 agar berjalan dengan aman.

Kapolsek Sekaran Iptu Kharis Ubaidillah. S.Sos MH bersama Sutaji S,Kep Ners MAP (Camat sekaran), Kapten Inf. Sobar Atnanto ( Dan Ramil Sekaran), Aiptu Misnan (Kanit IK), Aipda Priyanto (Kanit Binmas) serta masyarakat warga Kecamatan Sekaran.

Camat Sutaji menyampaikan ajakan kepada seluruh masyarakat Kecamatan Sekaran untuk menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang pemilu 2024,

“Apabila ada permasalahan agar segera diberitahukan kepada kepala desa dan forkopimcam sekaran untuk di carikan solusi atau penanganan yang tepat dan cepat” ucapnya.

Kapolsek Sekaran Kharis Ubaidillah juga memberikan himbauan terkait kamtibmas menjelang menjelang Pemilu tahun 2024 agar Pemilu 2025 berjalan dengan aman kondusif dapat menghasilkan Wakil rakyat dan Presiden yang betul-betul amanah.

“Setiap permasalahan yang ada di desa agar segera dicarikan solusi dengan melibatkan tiga pilar sehingga masalah cepat terselesaikan” pungkasnya.

Imam SP

Tinggalkan Balasan