Scroll untuk baca artikel
TNI / POLRI

Berikan Himbauan Langsung Ini Pesan Yang Disampaikan Aipda Haerul Umam

713
×

Berikan Himbauan Langsung Ini Pesan Yang Disampaikan Aipda Haerul Umam

Sebarkan artikel ini

Banyuwangi,hariannews.id — Pastikan situasi tetap Aman, Nyaman, dan Kondusif khususnya pada masa libur Natal dan Tahun Baru personil Satpolairud Polresta Banyuwangi lakukan patroli dan binmas di Kantin Pesisir Pantai Kawasan Pelabuhan Marina Boom.

Kegiatan patroli dan binmas yang dilaksanakan pada hari Jum’at, (22/12/2023) sekira pukul 08.15 WIB.

Kasat Polairud Polairud Polresta Banyuwangi Kompol Masyhur Ade, S.I.K, M.H melalui Kanit Pos Polisi unit Kota Aipda Haerul Umam menjelaskan giat patroli dan binmas yang dilaksanakan dengan cara berdialog langsung dengan pengunjung, nelayan, dan masyarakat pesisir pantai yang ada di Kantin Marina Boom guna memastikan situasi dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Aipda Haerul Umam menghimbau kepada pengunjung untuk selalu menjaga kebersihan dengan membuang sampah ke tempat yang telah disediakan dan dilanjutkan dengan memberikan imbauan kepa nelayan untuk selalu mengenakan jaket keselamatan pada saat melaut serta selalu waspada terhadap cuaca extrem yang disertai dengan angin kencang.

Dengan adanya giat patroli dan pelayanan seperti ini, masyarakat yang beraktifitas dan berkunjung merasakan kehadiran polisi khususnya Satpolair sehingga merasa aman dan nyaman saat berada di pelabuhan Marina Boom.

Harapannya dengan adanya giat patroli dialogis dan pengawasan yang dilaksanakan oleh personel Satpolairud dapat memelihara situasi keamanan dan ketertiban serta agar masyarakat merasakan kehadiran polisi di tengah-tengah mereka. Khususnya kepada nelayan, pengunjung dan pengguna jasa.

Tinggalkan Balasan