Scroll untuk baca artikel
TNI / POLRI

Satpolairud Polresta Banyuwangi Laksanakan Giat Patroli Harkamtibmas Kawasan Dermaga LCM

925
×

Satpolairud Polresta Banyuwangi Laksanakan Giat Patroli Harkamtibmas Kawasan Dermaga LCM

Sebarkan artikel ini

Banyuwangi,hariannews.id — Guna menciptakan kawasan area dermaga ASDP/LCM yang aman, nyaman dan kondusif. Personel Satpolairud Polresta Banyuwangi melaksanakan giat patroli dan sambang dialogis kepada Security, Penyedia Jasa Angkutan Laut, ABK, Supir Truck dan pengguna jasa pelayaran R2/R4.

Kasat Polairud Polresta Banyuwangi Kompol Masyhur Ade, S.I.K, M.H. melalui Bripka Waluyo mengatakan “giat patroli dan sambang dialogis yang dilaksanakan pada hari Jum’at, 15/9/2023 sekira pukul 08.00 WIB,”.

Adapun kegiatan patroli yang dilaksanakan guna meningkatkan dan menciptakan harkamtibmas kawasan dermaga pelabuhan ASDP/LCM Ketapang Banyuwangi dengan cara memberikan binluh dan himbauan kepada petugas Security, ABK, Penyedia Jasa Transportasi Laut dan Supir Truck untuk selalu waspada terhadap perubahan cuaca extrem yang datang secara tiba-tiba.

Lebih lanjut, Brika Waluyo menambahkan selain melaksanakan giat patroli kawasan dermaga, dirinya jug memberikan sosialisasi kepada warga masyarakat pesisir pantai sekitar dermaga LCM untuk untuk tidak bermain air, dan berlayar mencari ikan dikarenakan situasi cuaca yang kurang bagus.

Harapannya dengan adanya giat patroli dialogis yang dilaksanakan dapat membangun sinergitas dan harmonisasi dengan ABK, Petugas Security pelabuhan, Pengguna Jasa Transportasi Laut dan Penyedia Jasa Pelayaran dalam menjaga keamanan Kawasan Obvitnas secara bersama-sama.

Tinggalkan Balasan